Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.uksw.edu//handle/123456789/14864
Title: Penerapan Pembelajaran Aktif Berbasis Tugas Proyek untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas VII B SMP Kristen 2 Salatiga Tahun Pelajaran 2016/2017
Authors: Kurniawan, Muhammad Kharis
Keywords: pembelajaran aktif berbasis tugas proyek;hasil belajar
Issue Date: 2017
Publisher: Program Studi Pendidikan Biologi FB-UKSW
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan pembelajaran aktif berbasis tugas proyek dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII B SMP Kristen 2 Salatiga serta untuk mengetahui penerapan pembelajaran aktif berbasis tugas proyek dalam meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas VII B Kristen 2 Salatiga serta untuk mengetahui peningkatan hasil belajar IPA siswa Kelas VII B SMP Kristen 2 Salatiga melalui penerapan pembelajaran aktif berbasis tugas proyek. Penelitian ini dilakukan di SMP Kristen 2 Salatiga dengan subjek penelitian siswa kelas VII B SMP Kristen 2 Salatiga yang berjumlah 21 orang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis diskriptif dengan instrumen pengumpulan datanya berupa angket, lembar observasi dan wawancara. Pada siklus 1 dengan sub-bab sumber energi, hasil dari proyek yang dibuat oleh siswa mencakup contoh bentuk energi dan poster tentang sumber energi, sementara pada siklus 2 dengan sub bab transformasi energi dalam sel dan metabolisme sel dari hasil proyek meliputi ( 1) Laporan pengamatan fotosintesis menggunakan media Photolab (2) drama proses fotosintesis (3) drama proses respirasi (4) poster tentang proses penyerapan makanan dalam tubuh. Hasil penelitian menunjukan model pembelajaran aktif berbasis tugas proyek dapat meningkatkan hasil belajar kognitif, psikomotorik dan afektif siswa.berdasarkan hasil belajar kognitif siswa, persentase siswa yang memenuhi KKM 75 pada siklus 1 sebesar 66.67% meningkat menjadi 90.47%. Berdasarkan hasil belajar psikomotorik siswa, persentase siswa yang memenuhi ketuntasan dengan kriteria baik (≥ 25) pada siklus 1 sebesar 76.19% meningkat menjadi 100% pada siklus 2. Berdasarkan hasil belajar afektif siswa, persentase siswa yang memenuhi ketuntasan dengan kriteria baik (≥ 25) pada siklus 1 sebesar 80.95% meningkat menjadi 100% pada siklus 2.
Description: Tidak diijinkan karya tersebut diunggah ke dalam aplikasi Repositori Perpustakaan Universitas.
URI: http://repository.uksw.edu/handle/123456789/14864
Appears in Collections:T1 - Biology Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
T1_432013010_BAB I.pdf
  Restricted Access
BAB I169.8 kBAdobe PDFView/Open
T1_432013010_BAB II.pdf
  Restricted Access
BAB II359.79 kBAdobe PDFView/Open
T1_432013010_BAB III.pdf
  Restricted Access
BAB III386.34 kBAdobe PDFView/Open
T1_432013010_BAB IV.pdf
  Restricted Access
BAB IV67.82 kBAdobe PDFView/Open
T1_432013010_Daftar Pustaka.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka435.52 kBAdobe PDFView/Open
T1_432013010_Judul.pdfHalaman Judul520.15 kBAdobe PDFView/Open
T1_432013010_lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran4.22 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.