Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.uksw.edu//handle/123456789/16775
Title: Analisis Kemampuan Berpikir Reflektif dalam Menyelesaikan Soal Cerita Materi Persegi bagi Siswa Kelas VIII SMP Kristen 02 Salatiga Tahun Ajaran 2017/2018
Authors: Diansari, Christiana Kartika
Keywords: reflektif;soal cerita;bangun datar;segi empat
Issue Date: 2017
Publisher: Program Studi Pendidikan Matematika FKIP-UKSW
Abstract: Berpikir reflektif merupakan kegiatan berpikir yang membuat siswa berusaha menghubungkan pengetahuan yang diperolehnya untuk menyelesaikan permasalahan baru yang berkaitan dengan pengetahuan lamanya. Teori Surbeck, Han dan Moyer dalam Noer (2010) mengutarakan bahwa kemampuan berpikir reflektif meliputi tiga fase/ tingkat yaitu reacting (berpikir reflektif untuk aksi), comparing (berpikir reflektif untuk evaluasi) dan contemplating (berpikir reflektif untuk inkuiri kritis). Untuk mengetahui tingkat kemampuan berpikir reflektif siswa, maka dilakukan penelitian dengan jenis deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah 3 siswi kelas VIII SMP Kristen 02 Salatiga yang dipilih secara purposive Sampling pada materi bangun datar segi empat dengan kemampuan awal yang berbeda. Dari hasil analisis, diketahui bahwa siswa berkemamppuan awal tinggi dapat dikatakan reflektif karena melalui ketiga fase dalam menyelesaikan soal. Siswa berkemampuan awal sedang dapat dikatakan cukup reflektif karena melalui dua fase yaitu Reacting dan Comparing. Sedangkan siswa berkemampuan awal rendah dikatakan kurang reflektif karena hanya mampu melalui satu fase yaitu Reacting.
Description: Artikel ini dipublikasikan pada Jurnal Paedagoria Volume IX, Nomor 1, April 2018 dan dapat diakses di http://journal.ummat.ac.id/index.php/paedagoria.
URI: http://repository.uksw.edu/handle/123456789/16775
Appears in Collections:T1 - Mathematics Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
T1_202014006_Judul.pdfHalaman judul1.3 MBAdobe PDFView/Open
T1_202014006_Abstract.pdfAbstract116.78 kBAdobe PDFView/Open
T1_202014006_Isi.pdf
  Restricted Access
Isi1.6 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.