Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.uksw.edu//handle/123456789/16896
Title: Penerapan Pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dengan Media Kartu Domino untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika pada Siswa Kelas 4 SD Inpres 20 Yenanas Kecamatan Batanta Selatan Kabupaten Raja Ampat Tahun Pelajaran 2014/2015
Authors: Umar, Saoda
Keywords: Media Lingkungan Sekitar;Metode Demonstrasi Pembelajaran IPA
Issue Date: 2015
Publisher: Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar PSKGDJ FKIP-UKSW
Abstract: Pembelajaran adalah proses interaksi antara guru dan siswa yang ditunjang dengan berbagai komponen yang terkait yang telah direncanakan secara sistematis dan terpadu oleh guru dengan harapan agar peserta didik memperoleh hasil yang diharapkan sesuai tujuan. Berbagai upaya telah dilakukan oleh guru untuk merubah hasil belajar siswa ternyata tidak mudah karena hal ini terkait dengan beberapa unsur/komponen yang saling mempengaruhi proses dan hasil belajar siswa diantaranyaā€¯ lingkungan alam, sosial budaya, instrumen pendudukan, kondisi fisiologis serta kondisi psikologis siswa. Faktor-faktor tersebut berpengaruh pada hasil tes semester I tahun 2014/2015 dalam mata pelajaran IPA yang diikuti oleh siswa kelas 4 sebanyak 22, yang berhasil hanya 8 orang (36%), sedangkan 14 orang (64%) belum berhasil. Hal ini menunjukkan bahwa 14 siswa tidak mampu menyerap pelayan dengan metode ceramah pada materi menentukan daur hidup hewan yang bertelur pada mata pelajaran IPA Kelas 4 Semester I SD Negeri 19 Harapan Jaya. Berpijak pada kegagalan tersebut maka perlu diadakan kegiatan remedial (perbaikan) dengan tujuan untuk meningkatkan penguasaan siswa terhadap materi tersebut melalui penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam 2 siklus. Data yang diperoleh dari hasil analisis pembelajaran 2 siklus tersebut yakni siklus 1 berhasil 14 orang (64%) dan pada siklus 2 berhasil 20% (90%). Pembahasan terhadap hasil perbaikan pembelajaran tersebut mengindikasikan bahwa penguasaan siswa terhadap mata pelajaran IPA dengan materi daur hidup hewan yang bertelur pada kelas 4 semester I dapat ditingkatkan melalui penggunaan metode demonstrasi dengan media lingkungan sekitar, sehingga dapat disimpulkan bahwa secara klasikal siswa kelas 4 SD Negeri 19 Harapan Jaya dapat menguasai materi tersebut dengan baik. Dengan demikian disarankan agar guru dalam melakukan perbaikan pembelajaran IPA atau mata pelajaran lainnya dapat menerapkan kaidah-kaidah PTK, ketrampilan dasar mengajar, metode dan media belajar dengan memahami berbagai faktor kesulitan belajar.
URI: http://repository.uksw.edu/handle/123456789/16896
Appears in Collections:T1 - Teacher Education of Early Childhood Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
T1_262012413_BAB I.pdfBab I160.06 kBAdobe PDFView/Open
T1_262012413_BAB II.pdfBab II396.3 kBAdobe PDFView/Open
T1_262012413_BAB III.pdfBab III377.45 kBAdobe PDFView/Open
T1_262012413_BAB IV.pdfBab IV348.87 kBAdobe PDFView/Open
T1_262012413_BAB V.pdfBab V85.75 kBAdobe PDFView/Open
T1_262012413_Daftar Pustaka.pdfDaftar Pustaka153.2 kBAdobe PDFView/Open
T1_262012413_Judul.pdfHalaman Judul1.23 MBAdobe PDFView/Open
T1_262012413_Lampiran.pdfLampiran396.07 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.