Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.uksw.edu//handle/123456789/19784
Title: Hubungan Fasilitas, Kualitas Pelayanan, Harga dan Tempat terhadap Kepuasan Pengunjung Agrowisata di PT Perkebunan Tambi, Kabupaten Wonosobo
Other Titles: The Correlation of Facility, Service Quality, Price and Location to The Agrotourism Visitors Satisfaction in Tambi Plantation Factory, Wonosobo Regency
Authors: Santoso, Idris
Keywords: fasilitas;kualitas pelayanan;harga;kepuasan pengunjung agrowisata;PT Perkebunan Tambi
Issue Date: 2019
Publisher: Program Studi Agribisnis FPB-UKSW
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan fasilitas, kualitas pelayanan, harga dan tempat terhadap kepuasan pengunjung Agrowisata di PT Perkebunan Tambi, Kabupaten Wonosobo. Pemilihan lokasi penelitian dilakukan secara sengaja (purposive) dengan pertimbangan bahwa PT Perkebunan Tambi merupakan salah satu perusahaan Perkebunan Besar Swasta yang memiliki sektor Agrowisata di Provinsi Jawa Tengah. Pelaksanaan penelitian dimulai pada Januari s/d Febuari 2019. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan metode survei. Teknik pengambilan sampel menggunakan pendekatan non probality sampling dengan cara insidental sampling. Jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 50 responden pengunjung di Agrowisata Teh Tambi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fasilitas (X1) memiliki tingkat hubungan yang sedang dan positif serta berkorelasi signifikan terhadap kepuasan pengunjung (Y), kualitas pelayanan (X2) memiliki tingkat hubungan yang kuat dan positif serta berkorelasi signifikan terhadap kepuasan pengunjung (Y) dan harga (X3) memiliki tingkat hubungan yang sedang dan positif serta berkorelasi signifikan terhadap kepuasan pengunjung (Y). Sedangkan tempat (X4) memiliki tingkat hubungan yang sangat rendah dan postif serta tidak berkorelasi signifikan terhadap kepuasan pengunjung (Y).
This research was purposed to identify the relationship among the facility, service quality, price and location toward the agrotourism visitors in Tambi Plantation Factory, Wonosobo Regency. The location was selected purposively (purposive) with a consideration that Tambi Plantation Factory was one of the biggest Private Plantation Factory which owned an agrotourism factor in Central Java Province. The research started from January to February 2019. This research was a quantitative descriptive research which done through survey. The sampling technique used in this research was non probality sampling by accidental sampling. The number of respondents involved in this research were 50 respondents of Tambi Tea Agrotourism visitors. The research result showed that facility (X1) had positive and medium level of relationship and significantly correlated to the visitor’s satisfaction (Y), service quality (X2) showed positive and strong level of relationship and significantly correlated to the visitor’s satisfaction (Y), and price (X3) had positive and medium level of relationship and not significantly correlated to the visitor’s satisfaction. Whereas location (X4) had low level of relationship and not significantly correlated to the visitor’s satisfaction (Y).
Description: Tidak diijinkan karya tersebut diunggah ke dalam aplikasi Repositori Perpustakaan Universitas.
URI: https://repository.uksw.edu/handle/123456789/19784
Appears in Collections:T1 - Agribusiness

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
T1_522015050_BAB I.pdf
  Restricted Access
BAB I361.54 kBAdobe PDFView/Open
T1_522015050_BAB II.pdf
  Restricted Access
BAB II551.53 kBAdobe PDFView/Open
T1_522015050_BAB III.pdf
  Restricted Access
BAB III562.2 kBAdobe PDFView/Open
T1_522015050_BAB IV.pdf
  Restricted Access
BAB IV993.32 kBAdobe PDFView/Open
T1_522015050_BAB V.pdf
  Restricted Access
BAB V118.54 kBAdobe PDFView/Open
T1_522015050_Daftar Pustaka.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka279.96 kBAdobe PDFView/Open
T1_522015050_Judul.pdfHalaman Judul961.12 kBAdobe PDFView/Open
T1_522015050_Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran1.86 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.