Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.uksw.edu//handle/123456789/20903
Title: Pertanggungjawaban Keuangan Desa: Studi Kasus di Desa Kairatu, Kecamatan Kairatu, Kabupaten Seram Bagian Barat
Authors: Lakburlawal, Advensia Levita G.
Keywords: laporan pertanggungjawaban;RKPDes;APBDes
Issue Date: 2020
Publisher: Program Studi Akuntansi FEB-UKSW
Abstract: Laporan pertanggungjawaban keuangan merupakan laporan kondisi keuangan baik pendapatan, belanja maupun pembiayaan selama 1 (satu) tahun periode. Laporan pertanggungjawaban keuangan disusun berdasarkan Rencana Kerja Pembangunan (RKP), Rencana Kerja dan Anggaran (RKA), dan Rancangan Anggaran Biaya (RAB). Laporan Pertanggungjawaban Keuangan yang dimaksudkan adalah Laporan Pertanggungjawaban Realisasi Pelaksanaan APBDes. Dalam menyusun laporan, yang harus disiapkan adalah dokumen permintaan yang berisi dana transfer sebagai pagu anggran dan semua bukti pengeluaran berdasarkan penggunaan anggaran. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan praktik Laporan Pertanggungjawaban Keuangan di Desa Kairatu, Kecamatan Kairatu, Kabupaten Seram bagian barat, Provinsi Maluku. Penelitian ini menggunakan metode deskritif kualitatif dengan cara wawancara dan questioner. Hasil penelitian ini menunjukan kepala desa dan perangkat desa, sangat sulit memahami cara penyusunan Laporan Pertanggungjawab Keuangan Desa. Penelitian ini mengusulkan perlu adanya peningkatan kapasitas perangkat desa lewat Bimbingan Teknis (Bimtek), pelatihan untuk mengikuti sosialisasi terkait dengan Praktik Laporan Pertanggungjawaban Keuangan Desa, bahkan banyak membaca Aturan/Regulasi tentang penyusunan Laporan Pertanggungjawaban Keuangan Desa sehingga laporan baik , akurat dan dapat diterima oleh Bupati/Wali Kota.
The financial accountability report is a report on the financial condition of both income, expenditure and financing for 1 (one) year period. It is prepared based on the Development Work Plan (RKP), Work and Budget Plans (RKA), and Draft Budget Costs (RAB). The financial accountability report means the accountability report for the realization of the APBdes implementation. A request document containing the transfer fund as a budget ceiling and all evidence of expenditure based on the use of the budget must be prepared in preparing a report. This study aims to describe the practice of financial accountability reporting in Kairatu Village, Kairatu District, West Seram Regency, Maluku Province. This study uses a qualitative descriptive method through interviews and questionnaires. The results of this study indicate that the Headman and village officials have difficulties in understanding how to prepare village financial accountability reports. This research proposes the need to increase the capacity of village officials through Technical Guidance (Bimtek), training to participate in socialization related to Village Financial Accountability Report Practices, even reading a lot of Regulations regarding the preparation of village financial accountability reports so that the reports are good, accurate and acceptable to the Regent. /Mayor.
Description: Tidak diizinkan karya tersebut diunggah ke dalam aplikasi Repositori Perpustakaan Universitas.
URI: https://repository.uksw.edu/handle/123456789/20903
Appears in Collections:T1 - Accounting

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
T1_232014087_Abstract.pdfAbstract268.62 kBAdobe PDFView/Open
T1_232014087_Full text.pdf
  Restricted Access
Full text2 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.