Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.uksw.edu//handle/123456789/27930
Title: Dukungan Sosial Teman Sebaya dan Resiliensi Akademik pada Mahasiswa Asal Daerah 3T di UKSW
Authors: Gunawan, Erik
Keywords: DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA;RESILIENSI AKADEMIK;MAHASISWA ASAL DAERAH 3T
Issue Date: 6-Dec-2022
Abstract: Pendidikan merupakan hak dasar bagi setiap warga Negara Indonesia. Namun pada kenyataanya, pendidikan di Indonesia belum merata sehingga banyak penduduk di wilayah atau daerah tertentu seperti daerah 3T yang masih belum mendapatkan pendidikan yang layak baik secara sarana ataupun prasarana sehingga banyak mahasiswa yang berasal dari daerah 3T memilih pendidikannya di luar daerah 3T yang memiliki pendidikan yang layak baik sarana ataupun prasarana. Tantangan yang harus dihadapai mahasiswa yang berasal dari daerah 3T yaitu mereka harus beradaptasi dan menyesuaikan diri dengan metode belajar menjadi mahasiswa yang merupakan tantangan yang cukup sulit bagi mahasiswa yang berasal dari daerah 3T. Dan mahasiswa yang berasal dari daerah 3T juga merasa mengenal dan memahami kapasitas diri akan potensi dan keterampilan yang dimiliki, pengelolaan emosi yang masih sulit di ekspresikan dengan tepat. Dukungan sosial yang rendah, membuat mahasiswa yang berasal dari daerah 3T tidak mampu tidak menyelesaikan setaip masalah dengan baik dan tidak bahagia dengan proses belajar dan kurang mampu meningkatkan potensi diri. Dukungan sosial teman sebaya yang rendah dapat memengaruhi resiliensi akademik individu. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dukungan sosial teman sebaya dengan resiliensi akademik pada mahasiswa yang berasal dari daerah 3T. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuantitatif, dengan desain korelasional untuk mengetahui hubungan antara dukungan sosial teman sebaya dengan resiliensi akademik. Partisipan dalam penelitian ini merupakan mahasiswa yang berasal dari daerah 3T yang berjumlah 140 orang, dengan usia antara 17-25 tahun, yang berkuliah di Universitas Kristen Satya Wacana. Teknik sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah snowball sampling. Pengukuran penelitian menggunakan dua skala yaitu Peer Support Questionnaire (a=0,930) dan The Academic Resilience Scale (a= 0,853). Hasil penelitian membuktikan bahwa dukungan sosial teman sebaya berhubungan positif dengan resiliensi akademik (r=0,399) dengan sig. = 0,000).
URI: https://repository.uksw.edu//handle/123456789/27930
Appears in Collections:T1 - Psychology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
T1_802016209_Judul.pdf462.4 kBAdobe PDFView/Open
T1_802016209_Bab I.pdf
  Until 2999-01-01
356.67 kBAdobe PDFView/Open
T1_802016209_Bab II.pdf
  Until 2999-01-01
366.39 kBAdobe PDFView/Open
T1_802016209_Bab III.pdf
  Until 2999-01-01
578.72 kBAdobe PDFView/Open
T1_802016209_Bab IV.pdf
  Until 2999-01-01
560.17 kBAdobe PDFView/Open
T1_802016209_Bab V.pdf
  Until 2999-01-01
353.56 kBAdobe PDFView/Open
T1_802016209_Daftar Pustaka.pdf759.12 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.