Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.uksw.edu//handle/123456789/29315
Title: Hubungan Antara Dukungan Sosial dengan Kecemasan Akademik terhadap Ujian Praktik pada Mahasiswa UKSW
Authors: Sula, Kristiani
Keywords: Dukungan Sosial;Kecemasan Akademik;Ujian Praktik
Issue Date: 11-Apr-2023
Abstract: Dalam suatu lingkungan akademik, mahasiswa sering kali dihadapkan pada situasi akademik yang menimbulkan kecemasan seperti ujian praktik seperti perasaan takut, tertekan dan stres. Kecemasan akademik merupakan suatu perasaan gelisah yang tidak menyenangkan dan mempengaruhi pada kondisi fisik dan juga psikologis mahasiswa dalam menghadapi situasi akademik. Salah satu faktor yang dapat mengurangi kecemasan akademik yaitu dukungan sosial. Dukungan sosial merupakan suatu bentuk dukungan yang diberikan kepada individu yang sedang mengalami situasi sulit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dukungan sosial terhadap kecemasan akademik ujian praktik pada mahasiswa Universitas Kristen Satya Wacana. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuantitatif dengan desain korelasional. Partisipan dalam penelitian ini adalah 115 orang mahasiswa Universitas Kristen Satya Wacana. Teknik pengambilan data menggunakan skala dukungan sosial dan skala kecemasan akademik. Hasil penelitian menunjukan adanya hubungan negatif antara dukungan sosial dengan kecemasan akademik (r = -0,167 dan nilai sig. 0,037). Yang berarti semakin tinggi dukungan sosial yang diterima, akan semakin rendah kecemasan akademik yang dialami oleh mahasiswa Universitas Kristen Satya Wacana.
In an academic environment, students are often faced with academic situations that cause anxiety such as practical exams such as feelings of fear, pressure and stress. Academic anxiety is an unpleasant feeling of anxiety and affects the physical and psychological condition of students in facing academic situations. One factor that can reduce academic anxiety is social support. Social support is a form of support given to individuals who are experiencing difficult situations. This study aims to determine the relationship between social support and academic anxiety of practical exams in Satya Wacana Christian University students. The method used in this research is quantitative with a correlational design. The participants in this study were 115 Satya Wacana Christian University students. The data collection technique used a social support scale and an academic anxiety scale. The results showed a negative relationship between social support and academic anxiety (r = -0.167 and sig value. 0.037). Which means that the higher the social support received, the lower the academic anxiety experienced by Satya Wacana Christian University students.
URI: https://repository.uksw.edu//handle/123456789/29315
Appears in Collections:T1 - Psychology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
T1_802018113_Judul.pdf707.14 kBAdobe PDFView/Open
T1_802018113_Bab I.pdf
  Until 9999-01-01
197.26 kBAdobe PDFView/Open
T1_802018113_Bab II.pdf
  Until 9999-01-01
267.01 kBAdobe PDFView/Open
T1_802018113_Bab III.pdf
  Until 9999-01-01
214.8 kBAdobe PDFView/Open
T1_802018113_Bab IV.pdf
  Until 9999-01-01
312.07 kBAdobe PDFView/Open
T1_802018113_Bab V.pdf
  Until 9999-01-01
182.96 kBAdobe PDFView/Open
T1_802018113_Daftar Pustaka.pdf244.4 kBAdobe PDFView/Open
T1_802018113_Lampiran.pdf
  Until 9999-01-01
721.38 kBAdobe PDFView/Open
T1_802018113_Formulir Pernyataan Persetujuan Penyerahan Lisensi Noneksklusif Tugas Akhir dan Pilihan Embargo.pdf
  Restricted Access
1.56 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.