Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.uksw.edu//handle/123456789/7582
Title: | Media Kreatif Sebagai Sikap Politik Pemuda Indonesia |
Authors: | Krisnawati, Ester |
Keywords: | medio kreatif;pemuda;kampanye;sikap politik |
Issue Date: | Dec-2014 |
Publisher: | Program Studi Ilmu Komunikasi UII Yogyakarta |
Abstract: | Kampanye pemilihan presiden 2014 tidak hanya dilakukan dengan rapat umum, silaturahmi ke tokoh masyarakat atau bahkan tidak hanya melalui konvoi kendaraan keliling kola dengan membawa atribul bendera. akan tetapi bentuk-bentuk kampanye baru dimunculkan lewal berbagai media. Menjelang pemilihan presiden beberapa waktu yang lalu. para relawan dari masing-masing kubu yang didominasi oleh kaum pemuda sedang berlomba-lomba menunjukkan kreatifitasnya dalam menyampaikan pesan politik melalui berbagai media, baik media musik, media tulisan, media gambar. dan media kreatif lainnya. Ditengah situasi yang semakin memanas, kedua kubu calon presiden mencoba unjuk gigi siapa yang lebih unggul dalam kreatifitas. Berbagai cara dilakukan mulai dari cara konvensional seperti pemasangan alal peraga kampanye dipinggir jalan hingga gaya berkampanye yang lebih menarik dan kreatif. Gaya berkampanye politik yang kreatif inilah yang menjadi kelebihan dari gaya kampanye sebelumnya. Kampanye-kampanye kreatif yang muncul menjelang pemilihan presiden merupakan ide-ide cerdas yang lahir dari para pemuda. Lalu yang menjadi tanda tanya adalah media kreatif seperti apa yang digunakan untuk menunjukkan sikap politik kaum Muda Indonesia? bagaimanakah media kreatif ini dapat menjadi wadah bagi pemuda Indonesia unluk terlibat dalam proses komunikasi politik? Metode deskripsi eksploratif dicoba unluk mengkaji media kreatif yang digunakan oleh para pemuda unluk terlibat dalam proses komunikasi politik. Hasih analisis menunjukkan bahwa media kreatif yang digunakan untuk berkampanye adalah fenomena yang menarik yang tidak dijumpai dalam pesta demokrasi sebelumnya di Indonesia. Ide-ide kreatif yang muncul dari para pemuda tidak hanya sekedar unjuk gigi kemampuan mereka tapi kaum muda Indonesia juga mulai sadar bahwa mereka yang selama ini dianggap apolitis, sekarang ini mereka tidak ragu lagi menunjukkan sikap politik mereka. Kaum muda Indonesia sadar bahwa mereka juga mempunyai kesempaian yang sama unluk terlibat dalam proses komunikasi politik. Selain iiu juga sejumlah gagasan kreatif yang diluangkan dalam kampanye itu menunjukkan bahwa media kreatif yang kebanyakan ditopang anak-anak muda memiliki pasar yang prospektif sehingga melalui media kreatif tersebut juga dapat menjadi media yang efektif untuk menarik perhatian dan suara masyarakat. Dan yang tidak kalah pentingnya, keikuisertaan mereka dalam kampanye melalui media kreatif ini juga menujukkan sikap politik mereka yang mengharapkan adanya perubahan politik yang lebih baik dari sebelumnya. |
Description: | Proceeding Conference on Communication, Culture, and Media Studies (CCMS) = Konferensi Kajian Komunikasi, Budaya, dan Media. Yogyakarta, 10-11 Desember 2014, p. 944 - 953 |
URI: | http://repository.uksw.edu/handle/123456789/7582 |
ISBN: | 9786027172203 |
Appears in Collections: | Unpublished Research Reports |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
PROS_Ester Krisnawati_Media Kreatif Sebagai_abstract.pdf | Abstract | 281.9 kB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.