Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.uksw.edu//handle/123456789/7905
Title: | Peningkatan Hasil Belajar IPA Melalui Penerapan Model Problem Based Learning (PBL) pada Siswa Kelas V SDN Kutowinangun 10 Salatiga Semester II Tahun Ajaran 2013/2014 |
Authors: | Utaminingsih, Wiwik |
Keywords: | model Problem Based Learning(PBL);hasil belajar IPA |
Issue Date: | 2014 |
Publisher: | Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP-UKSW |
Abstract: | Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPA melalui penerapan model problem based learning (PBL) pada siswa kelas V SDN Kutowinangun 10 Salatiga Semester II Tahun Ajaran 2013/2014. Masalah yang dirumuskan dalam penelitian ini adalah apakah melalui penerapan model problem based learning (PBL) dapat meningkatkan hasil belajar IPA pada siswa kelas V SDN Kutowinangun 10 Salatiga Semester II Tahun ajaran 2013/2014. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subjek yang diteliti adalah siswa kelas V SDN Kutowinangun 10 Salatiga. Penelitian ini dilaksanakan melalui dua siklus, setiap siklus mempunyai tahap-tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan-pengamatan atau observasi, dan refleksi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data deskriptif. Semua data terkumpul, dan data tersebut dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Hasil dari penelitian ini adalah melalui penerapan model problem based learning (PBL) pada siswa kelas V SDN Kutowinangun 10 Salatiga telah mengalami peningkatan hasil belajar IPA. Dimana pada kondisi awal sebelum peneliti menerapkan model problem based learning (PBL), jumlah siswa yang tuntas hanya 7 dengan presentase 46,67% dan siswa yang tidak tuntas ada 8 dengan presentase 53,33%. Setelah peneliti melakukan kegiatan pembelajaran pada siklus I dengan menerapkan model problem based learning (PBL) ketuntasan hasil belajar IPA pada siswa kelas V mengalami peningkatan menjadi 11 siswa yang tuntas dengan presentase 73,33% dan masih ada 4 siswa yang tidak tuntas dengan presentase 26,67%. Sedangkan pada kegiatan pembelajaran yang dilakukan pada siklus II hasil belajar IPA pada siswa kelas V mengalami peningkatan dengan jumlah 15 siswa yang tuntas dengan presentase 100%. Dimana ada lebih dari 80% siswa yang memenuhi nilai KKM. Hasil penelitian ini disarankan untuk guru harus mempunyai keterampilan dalam menerapkan model-model pembelajaran, salah satunya model problem based learning (PBL) pada pembelajaran IPA. Guru harus melibatkan siswa dalam masalah agar siswa dapat berpikir kritis dalam menyelesaikan masalah yang diberikan, kreatif dalam mengembangkan jawaban yang didapat dari berbagai sumber, kemudian membuat suatu karya ilmiah berupa laporan yang nantinya akan dikomunikasikan dengan orang lain. Dengan begitu dapat meningkatkan hasil belajar IPA pada siswa kelas V. |
URI: | http://repository.uksw.edu/handle/123456789/7905 |
Appears in Collections: | T1 - Primary School Teacher Education |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
T1_292010138_Lampiran.pdf | Lampiran | 5.86 MB | Adobe PDF | View/Open |
T1_292010138_BAB I.pdf | BAB I | 303.55 kB | Adobe PDF | View/Open |
T1_292010138_BAB II.pdf | BAB II | 701.17 kB | Adobe PDF | View/Open |
T1_292010138_BAB III.pdf | BAB III | 988.17 kB | Adobe PDF | View/Open |
T1_292010138_BAB IV.pdf | BAB IV | 862.56 kB | Adobe PDF | View/Open |
T1_292010138_BAB V.pdf | BAB V | 149.4 kB | Adobe PDF | View/Open |
T1_292010138_Daftar Pustaka.pdf | Daftar Pustaka | 150.77 kB | Adobe PDF | View/Open |
T1_292010138_Judul.pdf | Halaman Judul | 3.72 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.