Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.uksw.edu//handle/123456789/8080
Title: Penggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TPS (Think Pair Share) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas 5 pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam SD Negeri Giling Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang Semester II Tahun Pelajaran 2012/2013
Authors: Eriana, Vinsensia
Keywords: model pembelajaran kooperatif tipe TPS (think pair share);hasil belajar
Issue Date: 2013
Publisher: Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP-UKSW
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ilmu Pengetahuan Alam Siswa Kelas 5 SD Negeri Giling Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang Semester II Tahun Pelajaran 2012/2013.Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian tindakan ini menggunakan model tindakan yang dikembangkan oleh Kemmis & Taggart dalam bentuk siklus. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas 5 SDN SD Negeri Giling Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang yang berjumlah 18 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi, tes hasil belajar dan wawancara. Instrumen yang digunakan berupa soal tes hasil belajar dan lembar observasi aktivitas siswa. Pengamatan dilakukan sejak awal penelitian sampai akhir penelitian. Teknik analisis data menggunakan deskritif Kuantitatif dan KualitatifHasil penelitian yang telah dilaksanakan menunjukkan bahwa dengan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TPS (Think Pair Share) dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Diperoleh hasil nilai rata-rata pra siklus 70,83, dengan siswa yang tuntas pada pra siklus berjumlah 12 orang atau 66,67%, meningkat di siklus I dengan nilai rata-rata 73,27, dengan siswa yang tuntas berjumlah 14 orang atau 77,78%, kemudian di siklus II nilai rata-rata siswa meningkat lagi dengan nilai rata-rata 83, dengan jumlah siswa yang tuntas 18 orang atau 100% mencapai nilai = KKM semua.
URI: http://repository.uksw.edu/handle/123456789/8080
Appears in Collections:T1 - Primary School Teacher Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
T1_292008248_BAB I.pdfBab I167.08 kBAdobe PDFView/Open
T1_292008248_BAB II.pdfBab II596.44 kBAdobe PDFView/Open
T1_292008248_BAB III.pdfBab III453.78 kBAdobe PDFView/Open
T1_292008248_BAB IV.pdfBab IV903.17 kBAdobe PDFView/Open
T1_292008248_BAB V.pdfBab V45.79 kBAdobe PDFView/Open
T1_292008248_Daftar Pustaka.pdfDaftar Pustaka73.27 kBAdobe PDFView/Open
T1_292008248_Judul.pdfHalaman Judul931.94 kBAdobe PDFView/Open
T1_292008248_Lampiran 1.pdfLampiran 1441.72 kBAdobe PDFView/Open
T1_292008248_Lampiran 2.pdfLampiran 2588.89 kBAdobe PDFView/Open
T1_292008248_Lampiran 3.pdfLampiran 3971.71 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.